Isyana Sarasvati, a Rising Star
Lisna Dwi Ardhini
May 31, 2016
30 Comments
Assalamu'alaikum wr wb,
Siapa tak kenal Isyana Sarasvati? Kalo ada yang belum kenal, mungkin dari baca tulisan saya ini bisa kenal ya jadinya, hehehe. Minggu lalu dan bulan April lalu, Isyana sempat jadi pembicaraan hangat para pengguna social media aka netizen. Apa sebab? Karena Isyana (atau management-nya) membuat beberapa blunder sehubungan dengan postingannya di social media dan perannya sebagai brand ambassador produk smartphone dan toko belanja online.
Link sumber |
Blunder pertama adalah postingan dia soal sarapannya, berupa cereal waktu itu. Dan sayangnya, fotonya dicomot dari sumber lain dan tidak disebutkan credit foto tersebut. Lalu ke-gep lah sama netizen, bahwa foto itu adalah bukan foto miliknya sendiri. Habislah dehse jadi bulan-bulanan tuh. Endingnya, Isyana waktu minta maaf via akun Twitternya. Dan IMHO kurang enak dibacanya karena terlihat menyalahkan tim iklannya soal salah postingan itu. Oke kontribusi kesalahan juga dimiliki tim iklan, tapi Isyana dan managementnya juga ambil bagian dari blunder tersebut. Jadi, seharusnya si hasil dari kontribusi satu tim yah. Mereda soal salah posting tersebut, minggu lalu Isyana kembali membuat blunder. Ia bicara soal pengalamannya belanja online dan preference-nya untuk belanja langsung/offline karena takut tertipu atau barang yang tidak sesuai jika belanja via online. Lalu apa akibatnya?! Karena wawancara tersebut ada di surat kabar besar, jadi ada aja orang yang foto wawancara itu dan seperti yang sudah diduga, jadilah viral dong. Sampai akhirnya blunder selanjutnya dilakukan back to back, dia posting klarifikasi via twitter for iphone. Wakwaaaw.. iya bener jadi blunder lagi, dia kan brand ambassador-nya Oppo, yang mana menggunakan Android. Lumayan si Isyana makin meningkat popularitasnya, meskipun bukan dengan cara yang cantik si ya.
Saya kebetulan orang brand, dan yang pasti ngga mau kalo brand ambassador yang udah dibayar mahal-mahal tapi ngga jaga bicara atau kelakuan dan akhirnya berdampak negatif sama brand. Yang pasti ketika si sosok tertentu sudah teken kontrak sebagai brand ambassador, ya memang dia ngga perlu jadi orang lain, tapi yang tingkah laku dan apa yang keluar dari mulutnya/secara tertulis ngga seharusnya berlawanan dengan prinsipnya si brand, atau lebih-lebih mengendorse kompetitor. Okay, memang blunder itu seharusnya jadi pembelajaran buat Isyana dan managementnya untuk bisa lebih berhati-hati yaaa..
Kejadian lalu itu mengingatkan saya akan pertemuan saya dengan Isyana 3 bulan lalu dan ceritanya belum sempat saya posting, hahaha. *my bad* Jadi ceritanya waktu itu diajak Viva News lewat bumil cantik Puput Utami dan neng Anggi geulis untuk ikutan interview Isyana sebagai blogger. Dari ngobrol-ngobrol waktu itu ada beberapa hal yang baru aja saya tau dari seorang Isyana Sarasvati.
Saya, Anggi dan Puput |
Ternyata doski pernah mengalami anorexia. Karena dibully dan dibilang gemuk semasa SMA, sampai BBnya turun dari 54 kg menjadi 40kg. Whaaat?! Akika aja mau nurunin berat badan susahnya setengah mati, hahaha. Tapi waktu sekolah di Singapore, Isyana berhasil mengembalikan kepercayaan dirinya dan kembali ke BB normalnya.
Keluarga Isyana adalah keluarga yang cinta musik dan ia sudah terbiasa mendengarkan musik klasik sedari kecil. Isyana yang pernah menetap di Belgia, seringkali menyaksikan pertunjukan orkestra maupun musik klasik. Jadi bisa dibilang musik sudah mendarah daging di dalam tubuhnya. Tsaaaah...
Isyana sekolah musik di Singapore karena mendapatkan beasiswa karena prestasi dan bakatnya! Ia termasuk nekat dan tidak peduli dengan omongan orang soal dia tidak menyelesaikan SMA-nya di Indonesia karena ketika dia ikutan audisi dan kemudian diterima dan menerima beasiswa. Keren yah.. Jadi harus diakui memang dia berbakat, jagooo main musik maupun mencipta lagu. Suaranya pun memang bagus. Jadi, kalo sekarang dia dapat 2 penghargaan terbarunya dari Indonesian Choice Award 2016 lalu, itu sangatlaaah layak.
Isyana menyanyikan Tetap Dalam Jiwa live. Kereeeen..
Isyana mengaku dia anti sosial. Ketika saya tanya, ada tanggapan kamu jadi sombong ngga sih dari teman atau keluarga kamu setelah kamu terkenal sekarang? Dan jawabannya, ngga ada karena saya anti sosial. Temannya dari kecil ngga lebih dari empat, dan ia bilang temen saya itu lagi, itu lagi, dari saya kecil. :)) Saya belum pernah liat dia perform di atas panggung besar, live performance, tapi memang menurut teman saya dia kurang luwes dalam menjalin komunikasi dengan audiens. Dan mungkin ngga sih sifatnya yang ansos ini yang bikin jadi kurang aware soal menjaga imagenya sebagai brand ambassador? Correct me if I'm wrong yaa..
Ingin kolaborasi dengan Jamie Cullum dan Glen Fredly. Yap, itulah dua penyanyi yang ingin dia ajak kolaborasi jika memang ada kesempatan. Setujuuuu, pasti keren si hasilnya. Semoga kejadian yaaa..
Overall, she's nice and humble person. Orangnya pun apa adanya dan cantik. Nice to meet her in person.
Love you, life. :D
Wassalamu'alaikum wr wb.